Bagun di pagi hari menjadi aktivitas yang sulit dilalukan kebanyakan orang. Padahal banyak sekali manfaat yang akan diperoleh dari bangun pagi.
Selain bermanfaat bagi kesehatan fisik, bangun di pagi hari juga sangat penting bagi kesehatan mental. Selain itu masih banyak lagi manfaat dan kebaikan menjalani kebiasaan Bagun di pagi hari diantaranya :
1. Menjadi Awal Baik Sebelum Beraktivitas
Bagun pagi membuat seseorang memulai aktivitasnya dengan lebih teliti tanpa tergesa-gesa. Keadaan ini akan mengawali hari dengan perasaan yang positif dan persiapan yang baik.
Bangun di pagi hari membuat lebih banyak waktu mempersiapkan segala hal sebelum beraktivitas. Sehingga aktivitas yang akan kita lalui akan lebih baik dan lancar karena efek positif bangun tidur.
2. Membuat Orang Lebih Sukses
Beberapa hasil studi menunjukan bahwa bangun di pagi hari dapat berhubungan dengan kesuksesan seseorang. Ini berkaitan dengan orang yang bangun pagi akan memiliki lebih banyak waktu untuk produktif sehingga memberikan kesempatan untuk menjadi lebih sukses.
3. Membuat Suasana Hati Lebih Bahagia
Bangun pagi secara tidak langsung dapat membuat seseorang lebih bahagia. Ini karena hari akan diawali tanpa terburu-buru yang dapat membuat perasaan menjadi kacau. Suasana hati akan bahagia saat aktivitas hari tersebut bisa dijalani dengan lancar karena menejemen waktu yang baik.
4. Memiliki Tubuh Yang Lebih Sehat Dan Bugar
Bangun pagi akan membuat waktu istirahat yang cukup bagi tubuh. Sehingga memiliki dampak positif bagi kesehatan fisik. Tubuh lebih terasa bugar dan rileks saat bangun pagi.
Bangun di pagi hari dapat dimanfaatkan untuk olahraga ringan atau peregangan serta dapat menghirup udara segar yang membuat tubuh lebih sehat.
5. Membuat Mental Lebih Sehat Dan Positif
Bangun pagi juga sangat baik bagi kesehatan mental seseorang. Ini karena bangun di pagi hari membuat pikiran seseorang menjadi lebih positif dengan mengurangi adanya rasa khawatir akan terlambat dan tidak terburu-buru memulai aktivitas karena bagun kesiangan.
Itulah beberapa manfaat dan kebaikan menjalani kebiasaan bangun di pagi hari. Namun kebiasaan bagun pagi sulit dilakukan oleh beberapa orang.
Berikut beberapa cara dan tips menjalani kebiasaan bangun di pagi hari untuk kamu yang sulit melakukannya :
1. Mematikan Lampu Dan Benda Elektronik Sebelum Tidur
Tidur lebih cepat dengan cara mematikan lampu dan benda elektronik sebelum tidur. Menurut penelitian tidur dalam keadaan gelap akan membuat mata dan organ tubuh lainnya dapat beristirahat lebih baik.
Dengan mematikan lampu dan tidak menggunakan benda elektronik sebelum tidur akan meningkatkan kualitas tidur sehingga membuat bagun lebih pagi dalam keadaan segar.
2. Mengatur Jam Tidur Yang Dibutuhkan
Bangun di pagi hari perlu diatur dengan memperkirakan waktu tidur yang cukup. Umumnya seseorang membutuhkan waktu tidur kurang lebih sekitar 7 sampai 8 jam untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik. Dengan mengatur dan menyesuaikan waktu tidur, bangun pagi akan lebih teratur dan tetap memiliki waktu tidur yang cukup.
3. Upayakan Langsung Bangun Saat Pertama Kali Sadar Diri
Saat pertama kali bangun usahakan untuk tidak tidur lagi. Cobalah untuk langsung bangun agar tidak kembali terlelap dalam jangka waktu lebih lama dan tidak kesiangan.
4. Hindari Makanan Berat Sebelum Waktu Tidur
Mengonsumsi makanan berat di malam hari sebelum tidur akan membuat sistem pencernaan bekerja lebih keras. Hal ini akan mengganggu kualitas tidur dan tidak baik pula bagi kesehatan. Aturlah jarak antara makan malam dan waktu tidur untuk menghindari hal ini
5. Hindari Begadang
Begadang menjadi aktivitas yang harus dihindari agar dapat bagun lebih pagi. Begadang di malam hari akan mempengaruhi kualitas tidur dan kebutuhan waktu istirahat seseorang. Selain akan membuat sulit untuk bangun pagi begadang juga sangat tidak baik untuk kesehatan.
Beberapa cara dan tips diatas patut coba agar kamu dapat lebih mudah bangun di pagi hari. Ini karena bagun di pagi hari juga ternyata memiliki manfaat penting bagi kesehatan.
Berikut manfaat bangun pagi bagi kesehatan :
1. Dapat Menjalani Pola Makan Lebih Sehat
Bangun lebih pagi membuat kita memiliki waktu yang cukup untuk sarapan dengan mekanan yang sehat. Dibandingkan dengan orang yang bangun kesiangan dan tidak sempat untuk sarapan. Tidak sarapan akan membuat kita mengonsumsi makanan yang lebih banyak dan tidak sehat pada siang harinya.
2. Lebih Aktif Dalam Beraktivitas
Sebuah penelitian yang dilakukan pada 204 anak berusia 12-40 bulan menunjukan bahwa anak yang bangun lebih pagi, dapat lebih aktif secara fisik dibandingkan dengan anak yang bangun lebih siang. Aktivitas fisik yang kuat dapat berpengaruh buruk pada kesehatan fisik dan mental anak.
3. Meningkatkan Kualitas Tidur
Tidur yang cukup dan bangun di pagi hari akan meningkatkan kualitas tidur. Ini karena seseorang yang bangun pagi biasanya memiliki waktu tidur yang teratur dan waktu istirahat yang cukup.
4. Lebih Mudah Berkonsenterasi
Memulai sesuatu lebih pagi akan meningkatkan konsentrasi dan fokus untuk menjalani tujuan atau pekerjaan pada hari itu. Akan banyak waktu yang kita miliki saat bangun lebih pagi untuk berkonsentrasi memulai suatu pekerjaan.
5. Dapat Menghirup Udara Pagi Yang Sehat
Waktu optimum untuk paru-paru bekerja adalah di pagi hari. Ini karena menghirup udara segar di pagi hari akan sangat bermanfaat bagi tubuh. Saat pagi hari udara masih sangat segar dan belum tercemar oleh polusi. Udara yang segar ini mampu membantu proses pembersihan paru-paru.
Sekian informasi tentang manfaat dan kebaikan menjalani kebiasaan bagun di pagi hari. Semoga informasinya bermanfaat terima kasih.